Binamuada.id-Kota Banjar. SMPIT Uswatun Hasanah menggelar SIKAP (Silaturahim Kenaikan Kelas dan Apresiasi Pelajar) Tahun Ajaran 2022/2023 pada Jum’at, (23/06/2023).
SIKAP kali ini memiliki tema “Berkarya, Berprestasi dan Menginspirasi” Acara ini merupakan acara yang rutin diadakan oleh SMPIT Uswatun Hasanah. Berbagai penampilan kreasi siswa mewarnai kegiatan dari awal sampai akhir.
Adapun rangkaian kegiatannya yaitu penampilan kreatifitas siswa, SMPIT Uswatun Hasanah AWARD dan penyerahan Raport hasil belajar siswa kelas 7 dan 8. Selain itu juga terdapat pengumuman kejuaraan akademik selama semester genap.
Acara berlangsung dengan meriah dan penuh keceriaan yang terpancar dari seluruh civitas akademika sekolah.
Hal tersebut diungkapkan Kepaka Sekolah Sopan Sopari, M.Pd.I.
“Dalam kegiatan hari ini dengan tema Berkarya, berprestasi dan menginsipirasi. Tentu apa yang kita lakukan, kita jangan pernah berhenti untuk terus berkarya dan berprestasi sehingga dapat menginspirasi baik untuk teman-teman, lingkungan, dan banyak pihak.” ungkapnya
Sementara itu Drs. Toha, M.Pd.I selaku Pengawas Pembina berharap kegiatan ini memnjadi bekal bagi para siswa.
“Melalui Kegiatan Silaturahim Kenaikan Kelas dan Apresiasi Pelajar SMPIT Uswatun Hasanah ini, para siswa dapat berkarya, berprestasi dan diharapkan mampu menginspirasi. Tentu untuk menginspirasi bukanlah hal yang mudah. Semoga apa yang kalian cita-citakan selama ini dapat tercapai, sehingga kelak mampu menjadi pribadi yang selalu menginspirasi.” jelas Toha.
Dihubungi terpisah Ketua Yayasan Banjat Uswatun Hasanah H Ahmad S.Ag mengatakan penerapan akhlakul karimah menjadi bagian penting dalam mendidik siswa.
“Sebuah kebanggaan bagi kami Yayasan Banjar Uswatun Hasanah, bahwa SMPIT Uswatun Hasanah mampu bersaing dengan sekolah-sekolah lainnya. Diiringi dengan nilai-nilai islam, diharapkan kelak anak-anak kita dibekali dengan iman yang kuat dan akhlak yang mulia sehingga mereka akan mampu bersaing di masa yang akan datang.” Papar H. Ahmad S.Ag (Sinta/Red)