Pererat Kekeluargaan, PTK Uswatun Hasanah Gelar Outbond

- Penulis Berita

Tuesday, 9 August 2022 - 23:47

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Binamuda-Pangandaran. Ada beragam cara meningkatkan kekeluargaan di berbagai kalangan. Salah satunya dengan melakukan kegiatan bersama di alam terbuka, atau sering disebut Outbond. Outbond dinilai mampu meningkatkan kekompakan dan kenersamaan sebuah komunitas atau organisasi.

Hal tersebut yang juga dilakukan oleh Pendidikan dan Tenaga Kependidikan SMP IT Uswatun Hasanah Banjar.

Bertempat di Ciwayang Body Rafting, Pangandaran. Seluruh PTK Uswatun Hasanah mengikuti serangkaian kegiatan outbond, Sabtu (6/8/2022).

Acara yang bertema “Smile, Solid, Speed, Smart, Spirit”, diawali dengan Fun Games, pembagian Piagam Penghargaan untuk seluruh PTK dengan berbagai kategori, makan bersama, dan diakhiri dengan Body Rafting.

Kepala Sekolah SMP IT Uswatun Hasanah Sopan Sopari, M.Pd. menjelaskan acara outbond ini bertujuan untuk meningkatkan kerjasama tim.

BACA JUGA:  PESANTREN RAMADHAN 1444 H : Membumikan Al-Qur'an di Bulan Penuh Kemuliaan

“Kegiatan ini dapat meningkatkan kekompakan dan meningkatkan kerjasama antar individu dalam sebuah tim sehingga solidaritas kita semua menjadi lebih kuat dari sebelumnya.” ungkap Sopan.

Selain itu Sopan menjelaskan, adanya kegiatan outbond agar menciptakan moment yang baik di keluarga besar Uswatun Hasanah.

“Kekompakan dan kebersamaan bersama keluarga besar SMPIT Uswatun Hasanah menjadi moment yang sangat berkesan dan tidak terlupakan” kata Sopan.

Seluruh Pendidik dan Tenaga Kependidikan terlihat begitu antusias mengikuti seluruh rangkaian acara.

Salah satu peserta outbond, Ika Setiawati memgatakan dirinya merasa senang bisa mengikuti kegiatan tersebut.

Foto bersama di Ciwayang Bodi Rafting

“Kegiatan ini sebagai cara untuk mengistirahatkan diri dari berbagai kesibukan sehari-hari. Banyak manfaat dari kegiatan outbound kali ini. Terasa sangat menyenangkan untuk menikmati hari libur bersama dengan teman sejawat dengan melalukan body rafting. Saya merasa dengan kegiatan ini menjadikan tim semakin erat, solid dan percaya satu sama lain. Ini merupakan salah satu cara self healing yang baik.” Ucap Ika yang Guru Bahasa Inggris SMPIT Uswatun Hasanah.

BACA JUGA:  IHT Ajang Peningkatan Pendidik dan Tenaga Kependidikan

Hal senada diungkapkan Nurzena, salah satu tenaga kependidikan Uswatun Hasanah, menurutnya kegiatan outbond berlangsung seru.

“Seru dan menyenangkan. Tentu hal ini menjadi moment kebersamaan dan kekeluargaan bersama guru yang lain.” ucapnya. (Jhm/Red)

 

 

Berita Terkait

HMI, Ucapkan Terimakasih dan Selamat Datang Untuk Pak PJ Bupati.
Quranic Yatim Camp 2024: Membangun Generasi Qurani dengan Semangat Kebersamaan
Aksi Galang Dana Baznas Ciamis untuk Palestina, ASN dan Masyarakat Umum Diajak Berpartisipasi
SMP IT Uswatun Hasanah Isi Pendidikan Kepramukaan dengan Hiking Rally
IHT Ajang Peningkatan Pendidik dan Tenaga Kependidikan
SIKAP Tahun Ajaran 2022/2023 Berlangsung Meriah
WISUDA AL-QUR’AN DAN PELEPASAN KELAS IX Angkatan Ke-8 Tahun Pelajaran 2022/2023
WISUDA TAHFIDZ DISDIKBUD TINGKAT SD/SMP SE-KOTA BANJAR
Tag :

Berita Terkait

Friday, 1 November 2024 - 04:13

Ciamis Bakal Dipimpin Salah Satu Direktur KPK

Monday, 14 October 2024 - 23:49

Justitia Avila Veda, Advokat Pro Bono yang Berjuang untuk Korban Kekerasan Seksual di Jawa Barat

Monday, 14 October 2024 - 08:11

Inovasi Rengkuh Banyu dkk: Mengubah Pelepah Pohon Pinang Jadi Solusi Alternatif Plastik Sekali Pakai

Sunday, 13 October 2024 - 07:42

Cerita Alan Efendhi dan Rasane Vera: Membangkitkan Ekonomi Petani Gunungkidul dengan Budidaya Aloevera

Sunday, 13 October 2024 - 07:08

Diana Da Costa Ati: Perjuangan Guru Penggerak di Kampung Atti Papua Melawan Buta Huruf dan Kendala Pendidikan

Sunday, 13 October 2024 - 07:02

Perjuangan Theresia Dwiaudina: Merangkul Dukun Bayi untuk Keselamatan Ibu dan Anak di Desa Uzuzozo, Nusa Tenggara Timur

Saturday, 12 October 2024 - 13:27

Muhammad Xaria Yusuf dan InacomID, Meningkatkan Kesejahteraan Petani Lewat Teknologi Digital

Friday, 11 October 2024 - 13:12

Kiprah Zulrifan Noor, Menggerakkan UMKM Lokal di Tabalong Lewat Inovasi Zakat Produktif

Berita Terbaru

Nasional

Ciamis Bakal Dipimpin Salah Satu Direktur KPK

Friday, 1 Nov 2024 - 04:13

Jhon Husein Muhammad saat memberikan materi di Inspektorat Ciamis

Nutrisi Pagi

Bolehkah Balas Dendam?

Wednesday, 23 Oct 2024 - 02:33