Binamuda-Banjar. 14 Agustus diperingati sebagai hari pramuka. Tahun 2022 HUT Pramuka jatuh pada hari minggu.
Tema Hari Pramuka ke-61 tahun 2022 adalah “Mengabdi Tanpa Batas Untuk Membangun Ketangguhan Bangsa”.
Di SMP IT Uswatun Hasanah Kota Banjar, upacara peringaatan hari ulang tahun Pramuka ke-66 dilaksanakan hari Senin (15/8).
Bertempat di lapangan sekolah, bertindak sebagai Pembina Upacara Kepala Sekolah SMP IT Uswatun Hasanah, Sopan Sopari, M.Pd.
Dalam amanatnya Sopan menjelaskan tentang semangat kepramukaan berdadarkan tema HUT Pramuka ke66.
“Tema yang sangat menginspirasi bagi kita semua, sehingga mudah-mudah hal tersebut dapat kita amalkan, yakni mengabdi tanpa batas. Pengabdian yang utama adalah pengabdian Kepada Allah, yang kedua adalah agama, kemudian yang ketiga adalah pengabdian terhadap bangsa dan negara” ungkapnya.
Dirinya juga mengajak semua peserta untuk selalu bersemangat dan berupaya memahami dan mengamalkan pelajaran kepramukaan.
“Menjiwai dalam diri kita nilai-nilai kepramukaan yang tertuang dalam Trisatya dan Dasa Dharma” papar Sopan.
Peringatan HUT Pramuka berlangsung hidmat dan diikuti oleh seluruh Siswa dan Guru. (Red)