Binamuda-KabarDesa. Minggu (18/9) Masyarakat Desa Jelat Kecamatan Baregbeg Kab. Ciamis yang terdiri dari empat Dusun melaksanakan peringatan world clean up day secara serentak.
Peringatan ini digelar dengan cara melaksankan bersih-bersih lingkungan sekitar rumah dan jalan.
Kepala Desa Jelat Arga Susyla Prayoga, SE menjelaskan kegiatan pemberdihan jalan selain untuk memperingati WCD juga agar masyarakat Desa Jelat terbiasa hidup bersih.
“Sesuai dengan rencana sebelumnya, hari ini kami melakukan aksi pembersihan lingkungan sebagai salah satu upaya untuk membentuk kebiasaan pola hidup bersih di kalangan masyarakat” ungkapnya.
Arga menambahkan Desa Jelat berkomitmen untuk menjadi Desa yang bersih dan sehat. Karenanya pihaknya terus berupaya untuk mewujudkan komitmen tersebut.
“InsyAllah pemerintahan desa jelat bertekad dan terus berusaha agar tercipta lingkungan yang baik, salah satunya dengan gerakan ini” pungkas Arga.
Dirinya berharap gerakan ini bisa diteruskan sebagai gerakan kesadaran bersama dalam menjaga lingkungan sekitar.
Sementara itu Tim Bank Sampah Unit (BSU) Ragajaya yang menjadi motor dalam gerakan ini mengaku senang atas gerakan yang dilakukan hari ini.
“Alhamdulillah kompak, kami tentu merasa senang melihat kesadaran masyarakat terhadap lingkungan meningkat” ungkap Neni, salah satu tim BSU Ragajaya.
Direktur BSU Ragajaya Ida Siswanto mengungkapkan suksesnya peringatan WCD tingkat Desa Jelat merupakan hasil kerja bersama.
“Pertama saya mengucapkan terimakasih kepada Tim BSU Ragajaya atas kekompakannya selama ini. Terselenggaranya peringatan ini adalah buah dari kerjasama semua pihak, pemerintah Desa, Kepa Dusun, RW sampai RT” ungkap Ida.
Menurut Ida ada satu kegiatan yang akan diikuti oleh BSU Ragajaya beberapa hari kedepan.
“Kita ikut lagi lomba fashion show, tingkat kabupaten. Minggu depan” pungkas Ida.
Selain membersihkan lingkungan, BSU ragajaya melakukan pemilaham sampah bersama masyarakat. (Jhm/Red)