Binamuda-Banjar. Setelah sebelumnya siswa kelas IX SMP IT Uswatun Hasanah mengunjungi Baznas Kota Banjar, Jumat (2/9) Ruang Baca Komunitas dipilih menjadi tempat penerapan sistem Learning by Doing bagi kelas VIII.
Para siswa tidak hanya melihat secara langsung bagaimana bascamp sebuah komunitas bac, akan tetapi mendapatka materi tentang pentingnya menghasilkan sebuah karya yang disampaikan langsung Sofian Munawwar, MA ketua sekaligus pendiri Ruang Baca Komunitas.
Sofian berpesan agar para siswa memiliki kemampuan untuk selalu membaca.
“Saya berharap siswa dan siswi SMPIT Uswatun Hasanah selain gemar membaca, juga bisa menulis atau menghasilkan sebuah karya tulis, jadikanlah membaca sebagai suatu kebutuhan, banyak manfaat yang dapat kita ambil dari kegiatan membaca.” ungkapnya.
Sementara itu Kepala Sekolah SMP Uswatun Hasanah Sopan Sopari, M.Pd mengutarakan bagaimana pentingnya membaca buku.
“Kita dapat senantiasa menjadi pribadi yang mencintai ilmu dengan membaca buku, buku apapun itu. Mudah-mudahan dapat memotivasi siswa dan siswi kami maupun seluruh guru-guru SMPIT Uswatun Hasanah terutama dalam menghasilkan sebuah karya tulis, karena sebaik-baiknya teman membaca adalah buku.” jelasnya.
Adanya model Learning by Doing yang diterapkan sekolah ternyata mendapat berbagai respon positif dari pra siswa.
“Pembelajaran seperti ini terasa sangat menarik, saya dapat belajar secara langsung dan sangat termotivasi terutama dalam menulis”
“Belajar seru, asik, bisa tahu berbagai pengalaman yang hebat. Banyak hal yang dapat dipelajari dan bisa memotivasi saya untuk terus meningkatkan kemampuan berliterasi” ungkap Kamila Rizkan Nafisa. (Red)